Selasa, 23 September 2014

MATERI PJOK SMP - PERMAINAN BOLA KECIL

Konbanwa minna-san~ (^_^~)~
Ketemu lagi nih. Oke, kali ini adalah lanjutan porstingan yang kemarin. Permainan bola kecil. Langsung aja ya, Check It Out....


A.    Permainan Softball
a.     Pengertian permainan softball
Permainan softball disebut juga indoor-baseball,termasuk olahraga regu yang dapat dikelompokkan kedalam permainan bola pukul. Sekilas permainan ini mirip permainan bola kasti, tetapi dalam permainan softball benar-benar memerlukan ktangkasan dan menguras banyak pikiran. Cara memainkannya ialah seorang pemukul melakukan pukulan terhadap bola yang dilemparkan pitcher (pelempar bola). Bola dipukul dengan menggunakan alat pemukul (bater). Pelempar bola bertugas dari tengah lapangan,dimana anggota regunya bertugas di tiga home base,4diluar lapanagn,satu di home plate. Seorang pemukul,harus berhasil mengelilingi semua base sebelum bola mengenai base yang ditujunya.pemukul dapat menolak lemparan bola yang dirasa tidak sesuai. Akan tetapi lemparan ketiga harus dipukul.
Pertandingan softball dilakukan dengan masing-masing regu memperoleh 7 kali giliran memukul. Satu regu memukul berarti regulainnya melempar dan menjaga. Seorang pemukul dengan pukulan yang sah didalam lapangan,boleh berlari menuju base. Kemudian ia berlari ke base berikutnya,ketika bola masih dimainkan penjaga atau pelempar sesudah pemukul berikutnya  berhasil memukul dengan baik.
Cara memperoleh nilai adalah apabila si pemukul baik atas pukulannya sendiri atau pukulan kawannya, berhasil kembali ke home-plate dengan selamat. Pemain ini memperoleh nilai 1. kemenangan diperoleh apabila suatu regu berhasil memperoleh nilai lebih banyak dari regu lawan.
b.    Lapangan permainan
Lapangan permainan softball berbentuksegiempat dengan panjang sisi-sisinya 16,76m jarak dari pelempar (pitcher plate) ke home base adalah 13,07 m. Ukuran tempat pitcher plate adalah 60x15cm. lapangan permainan dilengkapi dengan 4 base atau home plate. Home plate I,II,III terdapat 5 sampai 12,5 cm. home base IV atau home  plae berukuran 43x22cm.
c.     Perlengkapan permainan
Semua pemain dalam tim harus menggunakan seragam yang terdiri dari: topi, kaos tim, celana  panjang, sepatu, dan kaos kaki. Untuk penjaga harus menggunakan sarung tangan yang terbuat dari kulit tebal seberat 283,33 gram. Untuk penjaga di belakang, selain sarung tangan juga pelindung muka dan kepala (masker mask), pelindung badan (body protector).
Bola terbuat dari kulit berwarna putih dengan berat 190 gram dan kelilingnya 30cm. alat pemukul terbuat dari kayu sepanjang 40cm.
d.    Teknik dasar permainan softball
a.     Melempar bola
            1. Memegang bola (grip).
            2. Lemparan atas (overhand throw).
            3. Lemparan samping (side hand throw).
4. Lemparan bawah (Lemparan bawah).                                                   
b.    Menangkap bola
1. Menangkap bola gulir tanah (ground-ball)
2. Menangkap bola lambung (fly ball)
            3. Menangkap bola lurus (straight ball)
c.     Memukul Bola
Memukul bola didalam permainan softball dapat dibedakan menjadi 2 macam,yaitu memukul bola dengan ayunan benuh (swing) dan memukul bola tanpa ayunan (bunting). Kedua macam pukulan tersebut bertujuan untuk:
1. Mencapai base didepannya
2. Membuat nilai.
3. Memberi kesempatan pelari didepannya untuk maju ke base didepannya.
Adapun prinsip-prinsip memukul bola yang harus dikuasai moleh seorang peman softball adalah:
1. Cara memegang bola.
2. Cara berdirinya (stance).
3. Cara melangkahkan kai atau menggeserkan kaki (straide)
4. Cara mengayunkan alat pemukul.
5. Gerak lanjutan si pemukul. 
d.    Sliding
Sliding adalah meluncurkan badan dalam rangka mencapai base. Dalam melakukan sliding pelari tidak boleh mengurangi kecepatan larinya. Penggunaan teknik sliding ini bertujuan untuk mengurangi laju lari kearah base tanpa kehilangan tempo atau waktu dan dapat berhenti tepat di base dan untuk menghindari sentuhan bola oleh lawan sehingga dapat mencapai basenya dengan selamat. Macam-macam sliding dapat dibedakan sebagai berikut:
·         Sliding lurus (straight leg slide)
·         Sliding mengait (hook slide)
·         Sliding dengan kepala lebih dulu (head first slide)
e.     Taktik Penyerangan dan Pertahanan
a.     Taktik penyerangan
                                 Tiap pertandingan harus mempunya taktik penyerangan, baik secara individu maupun taktik regu. Mengingat penyerangan merupakan salah satu cara untuk mematahkan lawan, maka setiappemain harus mempunyai taktik penyerangan yang akan dilakukan dengan aktif dan progresif. Teknik penyerangan disamping ditentukan oleh penguasaan teknik dari pemain seperti kecakapan memukul, lari, sliding, dan sebagainya juga oleh siasat penyerangan yang diatur oleh team manager atau bage coach.
b.     Taktik pertahanan
                                 Pemain bertahan benar-benar dalam keadaan menerima serangan lawan dan mengharapkan lawannya melakukan kesalahan-kesalahan sehingga dengan demikian lebih mudah mematahkan serangan lawan tersebut. Pada dasarnya taktik pertahanan adalah mencegah regu lawan mendapatkan nilai, sehingga sedapat mungkin setiap pelari dicegah jangan sampai maju kebase berikutnya,yang akan memungkinkan mendapat nilai.

B.    Permainan Tenis Meja
1.       Pengertian
Tennis meja merupakan suatu olahraga yang dimainkan didalam gedung (indoor game) oleh dua atau empat orang. Pada permainan ini digunakan bet dari kayu yang dilapisi karet untuk memukul bola melewati net yang digantngkan diatas meja dan dikaitan pada dua tiang net.
2.       Teknik permainan tennis meja
a.     Teknik memegang bet
1)     Shakehands grip
            Cara memegang shakehands grip adalah cara memegang yang paling multigun, paling terkenal dan paling disarankan. Cara ini paling cocok untuk backhand
2)     Penhold grip
            Pegangan ini sangat cocok untuk pukulan forehand, tetapi lemah dalam backhand. Pegangan ini sangat baik bagi pemain yang dapat menggerakkan dengan cepat, karena pemain yang menggunakan penhold grip sering terpaksa melkukan pukulan forehand dari sisi backhand untuk menutupi kelemahan backhand.
b.    Servis
            Servis adalah pukulan pertama yang dilaukan oleh server.pukulan ini dimulai dengan bola yang dilambungkan keatas dari telapak tangan yand terbuka dan kemudian dipukul dengan bet. Servis adalah kesempatan pertama untuk menguasai prmainan dan memegang inisiatif.
1.    Servis Topspin
Servis topspin memungkinkan anda melakukan servis lebih cepat dari servis lainnya. Servis topspin dapat dillakukan dengan sangat cepat pada setiap bagian meja pada setiap bagian meja,dan pukulan ini sering memaksa lawan memberikan bola tinggi. Kecepatan servis topspin tergantung pada perkenaan bola menyerempet atau memukulnya mendatar . untuk spin yang maksimum,pukul bola dengan gerakan meneyerempet dari arh atas. Untuk kecepatan yang maksimum,lakukan servis menyilang agar bola mempunyai lebih banyak waktu sebelum jatuh.
2.    Servis backspin
            Servis backspin memungkinkan anda melakukan servis lebih cepat dari servis lainnya. Servis backspin dapat dillakukan dengan sangat cepat pada setiap bagian meja pada setiap bagian meja,dan pukulan ini sering memaksa lawan memberikan bola tinggi. Kecepatan servis backcpin tergantung pada perkenaan bola menyerempet atau memukulnya mendatar . untuk spin yang maksimum,pukul bola dengan gerakan meneyerempet dari arah atas. Untuk kecepatan yang maksimum,lakukan servis menyilang agar bola mempunyai lebih banyak waktu sebelum jatuh.
c.     Memukul bola
1)     Push (mendorong).
·         Push forehand
·         Push backhand
2)    Pukulan kontra serangan
·         Pukulan kontra serangan forehand
·         Pukulan kontra serangan backhand
3)    Looping
Looping mungkin merupakan pukulan yang paling penting dalm tennis meja. Loop adalah pukulan topspin yang sangant keras yang silakukan hanya dengan meyerempet bola kearah ats dan kedepan. Looping terdiri dari
·         Looping forehand
·         Looping backhand
4)    Bloking
Blok adalah cara yang paling sederhana untuk mengembalikan pukulan yang keras. Blok lebih sederhana dari pukulan. Untuk itu kebanyakan pelatih mengajarkan blok terlebih dahulu daripada pukulan. Blok dapat dilakukan baik dengan forehand maupun backhand.
·         Pukulan forehand-block
·         Pukulan backhand-block
5)          Chopping
Chopping adalh pengembalian pukulan backspin yang sifatnya bertahan. Kebanyakan pemain yang menggunakan chop mundur sekitar 5 hingga 15 kaki dari meja, Mengembalikan bola rendah dengan menggunakan backspin. Pukulan chopping akan membantu sebagai variasi walupun hanya menggunakan sekali-sekali.
·         Chop forehand
·         Chop backhand

Nah, mungkin sekian dari saya. Jika ada kesalahn kata atau penggunaan kata, saya mohon minta maaf sebesar-besarnya. oke, akhir kata, Konbanwa-minna~ Jaa ne~ *kabur*
 


3 komentar:

  1. Makasih infonyaa gan :)
    Nice blog.

    BalasHapus
  2. Betway Casino Site - Up to €200 Welcome Bonus
    Betway is one of the most well known and renowned online gambling sites in the UK, offering you a wide luckyclub range of options to play, including a 100% deposit bonus up to

    BalasHapus